Sampang – Dalam memperingati Haul ke-77 Yayasan Darul Hikmah An-Nawawi Kecamatan Sukun Kota Malang menyelenggarakan Festival Sholawat khusus TNI-Polri se-Jawa Timur.
Acara yang dilaksanakan selama dua hari mulai pada hari sabtu dan minggu tanggal 22 s/d 23 Pebruari 2025 mengadakan lomba Pidato pendek, Musabaqah Tilawatil Qur'an (MTQ), dan Adzan.
Selain peserta lomba Festival Sholawat khusus TNI-Polri se-Jawa Timur, kegiatan dihadiri oleh pengasuh Yayasan Darul Hikmah Kebonsari KH. Yusuf Abdurrahman, tamu undangan dari luar negeri seperti Arab Saudi, Malaysia, Singapura dan Sudan.
Kapolres Sampang AKBP Hartono S.Pd, MM menyampaikan keawak media bahwa Polres Sampang mendapatkan juara 1 lomba adzan khusus TNI-Polri se-Jawa Timur melalui Bripka Indarto jabatan Kasubnit Binmas Air Satpolairud Polres Sampang.
AKBP Hartono juga menjelaskan untuk lomba MTQ, Polres Sampang mendapatkan juara favorit 3 lewat Bripda Roni Rahmad Priguswanto menjabat anggota Satuan Gakkum Satlantas Polres Sampang.
Al-Banjari Polres Sampang, kata AKBP Hartono juga menyabet juara harapan 3 Festival Sholawat khusus TNI-Polri se-Jawa Timur.
Dengan hasil tersebut, Kapolres Sampang AKBP Hartono mengatakan sangat bangga dengan anggotanya yang telah mengharumkan nama Kabupaten Sampang pada ajang perlombaan yang diikuti perwakilan Polri se jajaran Polda Jatim, TNI Angkatan Darat, TNI Angkatan Laut dan TNI Angkatan Udara dari Jawa Timur dan Jawa Tengah.
Kapolres Sampang berharap untuk lomba ditahun depan, Polres Sampang mendapatkan hasil yang lebih baik.
Red